Jelang Ramadan Harga Ikan di Pelelangan Gorontalo Naik, Ada apa.?


Ilustrasi


timurpost.di - Ikan laut di Pelelangan Kota Gorontalo mengalami kenaikan harga. Hal itu disabebkan oleh cuaca buruk yang membuat hasil tangkapan nelayan berkurang.


Dikatakan Una, salah satu nelayan di kota Gorontalo mengaku, harga ikan yang mengalami kenaikan yakni ikan jenis ikan layang dan ikan deho.


Ia mengatakan, melonjaknya harga ikan tersebut sudah berlangsung sejak dua pekan lalu, dan sampai saat ini masih tetap belum berubah.


"Ya, sekarang ini harga ikan masih mahal, nelayan menjual dengan harga Rp 1.200.000 sampai Rp. 1.500.000 ribu per keranjang" kata Una.


Sementara Agus salah satu pembeli mengatakan, naiknya harga ikan ini cukup dirasakan oleh mereka. Mereka sebagai pedagang yang akan menjual kembali ikan ini merasa saat ini harga ikan memang mahal.


"Biasa saya membeli dengan harga Rp 500.000 per keranjang. sampai dengan harga Rp 1.200.000 per keranjang" kata Agus.


Ia meambhkan, ketika kami menjual ke masyarakat bisa mencapai harga Rp.25.000 per kilogram sampai dengan harga Rp. 30.000 per kilogram.


"Mau tidak mau, kami juga menjuah harga tinggi," ia menandaskan.

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter