Usai Singkirkan McGregor, Oliveira Sesumbar Tantang Khabib

Petarung asal Brasil Charles Oliveira sesumbar menantang juara bertahan kelas ringan UFC Khabib Nurmagomedov.

Petarung asal Brasil Charles Oliveira sesumbar menantang juara bertahan kelas ringan UFC Khabib Nurmagomedov usai menyingkirkan Conor McGregor di peringkat UFC.


Dalam peringkat terbaru yang dirilis UFC pada pekan ini, Oliveira menempati posisi keempat di kelas ringan.



Pencapaian itu dimiliki Oliveira setelah mengalahkan Tony Ferguson di UFC 256 lewat kemenangan angka, Desember 2020.


Selain karena menang atas Ferguson, Oliveira menempati peringkat 4 besar di kelas ringan UFC juga lantaran Conor McGregor kalah TKO dari Dustin Poirier di UFC 257, akhir pekan lalu.


Setelah menyingkirkan McGregor di peringkat UFC, Oliveira kini percaya diri menantang juara bertahan, Khabib Nurmagomedov.


Menurut Oliveira, Khabib tidak boleh sombong dengan mengklaim sebagai petarung terbaik di kelas ringan sebelum berduel dengannya.


[Gambas:Video CNN]


"Dia mendominasi semua pertarungan, dia mengalahkan nama-nama besar di kelasnya," ujar Oliveira dikutip dari MMA Mania.


"Tetapi dia belum menghadapi saya, jadi dia tidak bisa mengatakan levelnya di atas semua orang. Dia hanya bisa mengatakan, dia yang terbaik atas lawan-lawan yang dihadapinya," ucap Oliveira menambahkan.













Komentar tersebut dilontarkan Oliveira usai Poirier menang atas McGregor, yang membuka peluang melakoni rematch melawan Khabib guna memperebutkan sabuk juara.


Akan tetapi, The Eagle, julukan Khabib tetap menolak pertarungan perebutan gelar juara itu karena merasa levelnya di atas petarung di kelas ringan saat ini.



"Dustin Poirier dan Conor McGregor, dia melawan mereka berdua, jadi dia bisa bilang dia lebih baik dari keduanya, tapi dia tidak bisa mengatakan [terbaik di kelas ringan] karena dia tidak pernah bertarung dengan saya," tutur petarung 31 tahun itu.


"[Jika] saya mengalahkan Dustin Poirier dan menjadi juara, itu pasti bisa membujuk Khabib kembali [ke UFC]," kata Oliveira melanjutkan.

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter