JANGAN MENGELUH DENGAN SEGALA KEKURANGAN PASANGAN KITA KARENA DI DUNIA INI TIDAK ADA YANG SEMPURNA

JANGAN MENGELUH DENGAN SEGALA KEKURANGAN PASANGAN KITA KARENA DI DUNIA INI TIDAK ADA YANG SEMPURNA

Pict. kanimochi / ilustrasi

Dalam memilih pasangan pastilah kita menginginkan yang sempurna dalam segala hal, akan tetapi semua mustahil karena tidak ada yang sempurna di dunia ini, karena dengan adanya ketidak sempurnaan kita bisa memahami arti dari kekurangan dalam setiap pasangan supaya kita saling mengisi dan belajar dari kekurangan tersebut.


Ada wanita yang pandai mengemas rumah tangga, tapi tidak hebat dalam memasak.


Ada wanita yang pandai mencari duit, tapi tidak pandai mengurus anak.


Ada wanita pandai memasak, tapi kurang mahir dalam bab-bab mengemas karena  ngak ada tebu yang kedua kepalanya manis.


Kalau kamu memilih bersama wanita yang bekerja, kamu perlu menerima dia tidak bisa di rumah membersihkan rumah.


Kalau kamu memilih bersama ibu rumah tangga yang menjaga dan merawat rumah, kamu perlu menerima kalo dia tidak menghasilkan uang.


Kalau kamu memilih bersama wanita penurut, kamu harus menerima kalo dia bergantung padamu dan tidak mandiri.


Kalau kamu memilih bersama wanita pemberani kamu harus menerima kalo dia keras kepala dan punya pemikiran sendiri.


Kalau kamu memilih bersama wanita cantik, kamu harus menerima kalau pengeluarannya juga banyak.


Kalau kamu memilih bersama wanita hebat, kamu juga harus menerima kalau dia itu keras dan tak terkalahkan.


Gak ada wanita yang sempurna, itu hanya ada dalam mimpimu saja. Jangan sering mengeluh kalo istrimu suka menghamburkan uang, atau mengeluh kalau istri orang lain pandai mengirit uang. 


Lelaki jaman sekarang itu, semuanya berharap wanita lemah lembut, perhatian dan cantik, punya badan bagus, mandiri dan bisa mencari uang, selain itu juga menjaga rumah tangga, hormat pada orang tua, baik hati pada anggota keluargamu.


Tapi coba, kutanyakan, kalo keinginanmu sebegitu banyak, apa kelebihanmu?

Apa kamu tinggi dan tampan? 

Atau kamu punya tabungan tak terbatas jumlahnya? 

Atau kamu juga orang yang lemah lembut, perhatian, setia dan menyayangi istri?


Kalo kamu tidak punya semua itu, jangan menuntut isteri mu menjadi apa yang kamu mau


Maka dari itu sapa dan peluk isteri anda sekarang, berterima kasih lah.


Catat : Isteri itu baik buruknya tergantung suami! Cantik, bila si suami memberikan hak berhias, Baik, bila si suami mengajarkan budi pekerti, pintar, bila si suami mengajarkan ilmu yg baik


Sebagai....

renungan buat diri sendiri

semoga keluarganya selalu diberikan kebahagiaan dan rejeki nya melimpah.


Salam menebar kebaikan 


Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter